Kali ini kita akan membahas seputar inspirasi dapur estetik sederhana untuk membantu mengatur dapur Anda. Jika dapur sudah diatur sedemikian mungkin, maka aktivitas masak-memasak pun bisa lebih menyenangkan. Berikut ini 9 inspirasi untuk dapur estetik sederhana dan minimalis yang bisa Anda pertimbangkan.
Inspirasi Dapur Estetik Sederhana
1. Dapur Nuansa Kayu Sederhana
Warna putih bisa berpadu optimal dengan penggunaan bahan kayu termasuk untuk ruang dapur. Bukan hanya dari segi fungsional, tapi nilai estetis juga bisa meningkat dengan perpaduan ini. Agar makin estetis, Anda bisa pertimbangkan kayu dekoratif yang punya detail industrial.
Hasil yang didapat dari inspirasi ini adalah hangat dan minimalis. Tapi Anda perlu perhatikan risiko rayap, siapkan cairan pelindung rayap agar perabot kayu tetap aman.
2. Dapur dengan Kitchen Set Single Line
Untuk dapur kecil, ide ini sangat layak dipertimbangkan. Konsep satu barisan ini menyeluruh termasuk bak cuci, lemari dan area kompor. Kitchen set memanjang ini bisa menghindari peletakan komponen dapur secara berjauhan.
Anda pun bisa lebih mudah dalam beraktivitas di dapur. Kalau ruang dapur Anda punya luas terbatas, pertimbangkan konsep single line ini.
3. Dapur dengan Kitchen and Dining Simpel
Ada beberapa ide yang bisa dipertimbangkan untuk kitchen dining sederhana. Bisa dengan memakai warna putih lalu memakai meja/kursi seperti di bar. Ide lain bisa dengan memakai konsep kontemporer seperti memakai hitam klasik mewah untuk peralatan masak. Agar hangat sekaligus simpel, bisa pakai lemari kayu.
4. Dapur Minimalis Modern
Sisi modern bisa hadir melalui penggunaan peralatan dapur yang modern. Gunakan warna netral untuk kesan minimalis dan pertimbangkan peralatan yang tidak terlalu besar. Agar lebih lapang, pertimbangkan desain terbuka.
5. Dapur L Shape
L shape bisa menunjang kesan rapi pada ruang dapur. Meski dapur Anda sempit, tapi tetap bisa fungsional dengan konsep ini. Padukan dengan kompartemen yang disusun rapi agar estetis dan fungsional. Sebagai ide tambahan, pertimbangkan sisi meja kayu.
Baca Juga: Ide Desain Kitchen Set Letter L Beserta Tipsnya
6. Dapur dengan Mini Bar Sederhana
Mini bar bisa menyatu sempurna dengan dapur estetik sederhana. Siapkan kursi kecil dengan ketinggian yang sesuai. Mini bar itu sendiri biasanya punya counter berukuran kecil untuk menaruh makanan dan minuman.
7. Dapur Terbuka Sederhana
Selain mempertimbangkan dapur outdoor, Anda bisa pertimbangkan dapur yang terbuka secara sederhana. Dapur dengan konsep outdoor bisa menghindari penggunaan exhaust hood. Agar sesuai dengan konsep terbuka, bisa andalkan motif kayu.
Baca Juga: Ide Desain Open Kitchen Ini Buat Dapur Beda dari Lainnya!
8. Dapur Bawah Tangga Estetik
Bagi Anda yang punya ruang kosong bawah tangga, manfaatkan untuk membangun dapur. Sesuaikan kitchen set agar menempel sempurna dengan dinding bawah tangga. Dengan konsep ini, ruang rumah Anda bisa makin fungsional.
9. Dapur dengan Kabinet Putih
Kabinet putih juga bisa Anda pertimbangkan untuk kesan terang dan bersih. Jika Anda pintar memilih kabinet putih pada kitchen set, maka dapur Anda bisa tampak modern. Kalau Anda punya visi minimalis, kabinet putih juga bisa menunjang visi Anda. Pertimbangkan kabinet yang punya pegangan tersembunyi agar tampak estetis.
Tips Membuat Dapur Sederhana namun Estetik
Dalam merancang dapur estetik sederhana, perlu pengaturan cerdas untuk barang-barang di dalamnya. Agar lebih jelas, simak beberapa poin berikut:
1. Selektif memilih barang
Barang-barang tertentu mungkin punya fungsionalitas rendah dan hanya akan memenuhi ruangan. Kalau ada barang yang sebenarnya tidak Anda perlukan, coba pindahkan agar ruang bisa lebih teratur dan bersih.
2. Pertimbangkan wastafel modern dan elegan
Agar dapur tampak estetis, pertimbangkan wastafel modern. Pastikan juga wastafel tersebut mudah dipakai maupun dibersihkan.
3. Pintar memilih warna
Warna ternyata bisa berpengaruh ke nuansa minimalis, misalnya putih yang bisa memberikan kesan ruang yang luas dan bersih. Coba juga warna lainnya tapi harus sesuai gaya utama hunian.
4. Taruh barang di lokasi yang ideal
Barang-barang dapur harus disusun dengan baik. Alat masak bukan hanya harus ditaruh secara rapi tapi juga harus mudah Anda jangkau.
Apakah Anda sedang merencanakan dapur estetik dan sederhana, Anda bisa pertimbangkan kitchen set dari Glory Kitchen. Anda bisa mengharapkan sisi fungsionalitas tinggi dan kesan estetis dengan kitchen set Glory Kitchen.