Peralatan dapur merupakan peralatan yang tidak bisa diletakkan bercampur satu sama lain. Ada banyak fungsi dari peralatan yang berkaitan tetapi ada juga yang tidak berkaitan sama sekali. Cara menata peralatan dapur agar rapi ini akan sangat penting untuk dapat memisahkan dan menata peralatan dapur kamu menjadi lebih apik dipandang.
Dapur yang merupakan tempat penting yang bisa jadi digunakan lebih dari satu kali dalam sehari; memang sulit untuk menjaganya tetap rapi. Namun, bukan hal yang tidak mungkin untuk dapat membuatnya lebih efisien dan efektif ketika akan digunakan dan disimpan kembali.
Ada beberapa jenis layout dapur yang bisa jadi sulit dan bisa jadi mudah untuk mengatur peralatannya. Jika dapur kamu merupakan dapur bersih yang tidak sering digunakan memasak banyak makanan; maka, menatanya akan lebih mudah. Namun, jika dapur kamu tergolong dapur yang biasa digunakan memasak banyak makanan dan tergolong berukuran kecil; hal ini akan cukup membutuhkan banyak trik.
Cara Menata Peralatan Dapur agar Rapi
Ada 8 cara efektif yang akan aku berikan sebagai referensi menata dapur kamu menjadi dapur yang rapi dan bersih. Mari kita simak.
1. Identifikasi Kondisi Dapur Saat Ini
Bagaimana kondisi dapurmu saat ini? Apakah termasuk sangat berantakan atau berantakan saja? Hal ini akan menentukan tingkat kesulitan dalam menata dapur khususnya cara menata peralatan dapur agar rapi. Jika dapur kotor, bisa dibersihkan terlebih dahulu sehingga bisa membuat penataan peralatan dapur lebih nyaman. Pada akhirnya, ketika peralatan dapur termasuk panci-panci sudah ditata; kamu tinggal membersihkan sisa-sisanya saja.
2. Sortir dan Kategorikan Alat Dapur
Cobalah lihat ada berapa banyak alat dapur kamu saat ini. Kemudian, kategorikan berdasarkan ukuran, jenis dan juga kegunaan yang berkaitan. Bisa juga membedakannya dengan seberapa sering alat dapur tersebut digunakan.
Menurut beberapa ahli home organizer dan professional organizer; mengategorikan alat-alat akan lebih memudahkan penyimpanan dan penggunaan. Sehingga, tidak perlu lagi mencari-cari ketika alat sedang dibutuhkan dan bingung menyimpan ketika selesai digunakan.
3. Simpan Peralatan Dapur dalam Kategori dan Frekuensi Pemakaian
Jika kamu pada minggu ini berencana untuk memasak banyak bahan makanan dengan olahan dan bumbu yang beraneka ragam; kamu bisa mulai menata peralatannya di dekat kompor dan kabinet yang mudah dijangkau. Misal, kamu akan sering menggunakan wajan dan panci ukuran besar; maka, simpanlah mereka di gantungan yang dekat dengan kompor dan wastafel.
Kemudian, untuk kategori alat-alat kecil seperti pisau, sendok, gunting bisa diletakkan di tengah meja dapur yang mudah dijangkau atau di laci yang dekat dengan meja dapur. Alat-alat yang besar sebaiknya disimpan dengan yang besar dan yang kecil-kecil bisa disimpan bersamaan di dalam laci sesuai kategori.
Baca Juga: 6 Jenis Layout Dapur: Anda Pilih yang Mana?
4. Simpan Peralatan Dapur yang Sering Dipakai
Hanya simpan peralatan dapur yang kamu sering pakai saja. Jika memang ada banyak peralatan yang jarang dipakai; bisa disimpan terpisah dan jauh dari peralatan utama yang sering dipakai. Jangan terbalik dan malah membuatmu kesulitan.
5. Letakkan Peralatan Dapur yang Jarang Digunakan selain di Dapur
Peralatan dapur yang jarang digunakan seperti oven atau misalnya pemanggang roti bisa kamu simpan di luar dapur; misalnya lemari atau kabinet paling atas. Untuk yang sering digunakan; bisa diletakkan di meja dan gantungan yang dekat dengan kompor dan wastafel.
Hal ini akan sangat membantu cara menata peralatan dapur agar rapi.
6. Manfaatkan Ruang Penyimpanan (Rak, Laci, Gantungan, Kontainer)
Coba manfaatkan ruang penyimpanan dengan maksimal. Meja dapur yang minim peralatan dan bersih akan lebih terlihat indah, rapi dan menyenangkan. Sehingga, nyaman dipandang mata. Panci-panci besar dan kecil bisa ditata dengan urutan di gantungan dekat kompor atau bisa juga di dalam kabinet besar.
Kemudian, rak untuk penyimpanan piring dan gelas. Untuk laci bisa untuk tempat sendok dan berbagai pisau. Terakhir, kontainer bisa untuk menyimpan sisanya.
7. Atur Lemari dan Laci
Peletakan lemari dan laci akan menentukan layout yang nyaman dipandang untuk dapurmu. Coba atur letaknya sesuai dengan alat yang sering digunakan di dalamnya. Hal ini akan memudahkan pengguna dapur dalam jangka waktu yang panjang.
9. Perhatikan Kabel Management
Adakah banyak kabel di dapurmu? Biasakan untuk menggulung dan menyimpan kabel dengan rapi dan letakkan di dalam laci atau kontainer sesuai kategori. Kemudian, jika kabel tidak bisa dilepas dari komponen utama, kamu bisa membuat kabel tetap terlihat rapi sedap dipandang dengan menyembunyikan kabel dan memberinya hiasan.
Kalian bisa membuat colokan listrik pendek dan sesuai dengan tinggi alat elektroniknya. Hal ini akan membantu memudahkan penggunaan dan membuatnya lebih rapi, efisien dan efektif!
Nah, itulah 8 cara menata peralatan dapur agar rapi yang berlaku untuk semua jenis dan layout dapur. Semoga tips ini dapat bermanfaat untuk dapur estetiknya ya!
Anda ingin memiliki dapur cantik yang hemat tempat dan biaya? Glory Kitchen solusinya! Dengan desain custom, kami memastikan dapur Anda fungsional dengan tetap mengedepankan estetika.
Tunggu apa lagi? Yuk konsultasikan kebutuhan dapur Anda di Glory Kitchen sekarang juga!